Riwayat Singkat Perusahaan

PT. Kumala Gemilang Sakti adalah Perusahaan pengolahan daur ulang biji plastik yang sejak tahun 2006 berdiri di Tangerang, Banten Indonesia, merupakan perusahaan ramah lingkungan yang memiliki visi untuk membantu mengurangi pencemaran lingkungan yang disebabkan oleh sampah plastik. Selanjutnya PT. Kumala Gemilang Sakti dengan fokus mengelola sampah-sampah plastik menjadi produk biji plastik yang digunakan sebagai bahan baku produksi perusahaan manufaktur lokal maupun mancanegara. Didukung oleh sistem Management yang profesional serta mesin yang berteknologi tinggi, kami mampu memproduksi biji plastik dengan kualitas internasional. Seiring berjalannya waktu kami terus berupaya untuk meningkatkan kualitas dan kuantitas produksi untuk memenuhi kebutuhan pelanggan, kami juga menekankan hubungan yang erat dan hangat antara para pegawai juga pekerja agar menghasilkan rasa saling memiliki dan kerja sama yang kuat untuk berkembangnya perusahaan di masa depan.